74 RW di Kecamatan Karang Tengah Mendapat  Bantuan Masker

banner 468x60

JURNALISPOS.ID, KOTA TANGERANG – Musim penghujan telah datang. Hal ini ditandai dengan intensitas hujan pada beberapa hari terakhir yang sudah mulai meningkat di beberapa titik Kota Tangerang. Untuk itu, masyarakat diharapkan lebih memperhatikan kebersihan lingkungan.

Hal tersebut disampaikan Wakil Wali Kota Tangerang, Sachrudin, saat menghadiri acara Pembagian Bantuan Masker Gratis di wilayah Kecamatan Karang Tengah, Selasa (27/10/2020).
“Tolong Pak RW sampaikan kepada warganya untuk selalu menjaga lingkungan. Jangan ada sampah yang menyumbat saluran air dan buang sampah pada tempatnya,” ujar Wakil menginstruksikan kepada perwakilan RW yang hadir.

Dalam acara ini juga, Wakil Wali Kota mengimbau para pengurus RW dan RT untuk menumbuhkan dan menggiatkan kembali kerja bakti yang merupakan budaya bangsa. “Gotong royong harus ditumbuhkan terutama di musim penghujan ini, karena banyak manfaatnya untuk meningkatkan kebersamaan warga dalam menjaga lingkungan masing-masing,” imbuhnya.

Terakhir, Wakil meminta jajaran camat dan lurah untuk bisa memastikan penerapan protokol kesehatan 3M dan pendistribusian masker yang diberikan selama masa pandemi agar lebih tertata. “Jangan kendor dan terus semangat, karena semangat adalah modal hidup kita.

Pastikan masyarakat menerima bantuan maskernya dan terus sosialisasikan penerapan 3M,” harapnya mengakhiri sambutan.

Untuk diketahui, Pembagian Bantuan Masker Gratis diberikan secara simbolis kepada tujuh orang perwakilan RW yang hadir dari total 74 RW di Kecamatan Karang Tengah dengan total kebutuhan masker sebanyak 37 ribu masker. (Budi) 

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *