jurnalispos.id, Kab.Tangerang – Agak beda penyebab musibah kebakaran yang terjadi Kamis pagi (03/12-2020 ) menimpa Ahmad Jaenudin (50 thn) warga Kp. Tigarasa RT 003/003 Desa Margasari Kecamatan Tigaraksa Kab. Tangerang ini, lazimnya disebabkan konsleting listrik tapi yang kali ini efek charger hape yang ditinggalkan dan meledak menyebabkan rumah kebakaran nyaris tak tersisa yang ada cuma tembok rumah saja.
Musibah kebakaran yang menghanguskan 1 rumah dan diperkirakan ratusan juta kerugian yang diderita Ahmad Jaenudin atau akrab dipanggil Pa Mamat itu terjadi pagi dan bikin heboh seisi kampung, beruntung tidak ada korban jiwa tapi apesnya pada saat kejadian yang ada didalam rumah cuma 2 puteranya karena suami istri sedang berobat ke Serang Banten.
“Bang Mamat nya lagi berobat istrinya sakit dan didalam cuma ada 2 putera nya, kami warga kaget pagi ada suara keras seperti petasan dan api langsung besar saja jadi gak keburu padamkan,” ungkap Heni (38 thn) warga sekitar rumah yang terbakar kepada Tim media usai kejadian
Heni juga mengungkapkan musibah kebakaran yang menimpa rumah itu tidak akan segera padam bila tidak turun hujan. “Mobil pemadam kebakaran datang jam 8 pagi dan sempat memadamkan sisa-sisa api, kalo api besarnya sama warga dan air hujan,” ujar Heni yang mengaku shock melihat api besar yang melalap rumah Mamat dan jaraknya tidak jauh dari rumahnya itu.(Rin.red)