Masyarakat Desa Talaga Bersihkan Aliran Sungai

Masyarakat Desa Talaga Bersihkan Aliran Sungai.
banner 468x60

JURNALISPOS.ID, SERANG – Sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan, masyarakat Desa Talaga, Kecamatan Mancak Kabupaten Serang, Jumat 5 Juli 2024 bergotong royong membersihkan aliran sungai yang mengelilingi desa. Kegiatan bersih lingkungan ini dikomandoi langsung oleh Kepala Desa Talaga Embay Solihin.

“Hari ini ada masyarakat 6 RT yang ikut membersihan sungai mulai dari RT 11 hingga RT 16,” ujar Embay.

Bacaan Lainnya
banner 300250

Dikatakan Embay, gotong royong yang dilakukan, selain untuk menjaga kebersihan lingkungan, juga bertujuan untuk memberi kesadaran dan pemahaman kepada masyarakat, agar tidak lagi membuang sampah di sungai.

“Tentu langkah ini memerlukan solusi, jadi kedepan kita berencana akan membuat bak-bak sampah untuk masyarakat dan membuatkan septic tank hingga rehab kamar mandi bagi masyarakat yang belum memiliki,” tukas Embay.

Pada kesempatan tersebut, Embay Solihin juga mengapresiasi dan berterimakasih kepada semua pihak yang telah ikut memberi perhatian terhadap kebersihan lingkungan di Desa Talaga.

“Pak Firdaus selaku inisiator dan teman-teman dari PWI, SMSI, SPS dan PRSSNI dan DLHK Kabupaten Serang yang juga ikut berpartisipasi dan peduli terhadap Desa Talaga, tentunya saya atas nama pribadi dan masyarakat mengucapkan banyak termakasih,” pungkas Embay.

Sementara itu Ketua PWI Banten Rian Nopandra dan Ketua SMSI Banten Lesman Bangun beserta jajarannya yang turut hadir pada kegiatan tersebut, mengapreasiasi langkah cepat yang diambil Embay Solihin selalu Kades Talaga.

“Kami masyarakat pers akan terus mendukung dan mensuport kegiatan l8ngkungan ini, seperti yang telah dicanangkan, kita bersama masyarakat dan pemerintah akan membangun demi lingkungan yang bersih dan sehat bagi masyarakat, dan harapan kami desa ini dapat jadi desa percontohan, hingga daerah tujuan wisata (DTW),” ucap Rian Nopandra diamini Lesman Bangun.

Untuk diketahui, kegiatan bersih lingkungan bersama masyarakat ini, adalah yang ketiga kalinya dilakukan PWI, SMSI, PRSSNI, SPS (Pokja Konstituen Dewan Pers Banten) bersama Journalist Boarding School (JBS) setelah sebelumnya dilaksanakan pada tanggal 13 Juni dan 20 Juni 2024 di Kampung Saung Bojong, Desa Talaga, Kecamatan Mancak, Kabupaten Serang, Banten. (Birul)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *