JURNALISPOS.ID, Kabupaten Tangerang-Pemerintah Kabupaten Tangerang resmi melantik 77 kepala Desa hasil pemilihan di 26 Kecamatan Sekabupaten Tangerang, untuk periode 2021-2027 di lapangan Maulana Yudha Negara Tigaraksa, rabu (14/10/21).
Acara pelantikan ini menerapkan protokol kesehatan ketat, Dimana Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar melantik 77 Kepala Desa terpilih. Salah satunya adalah Yanto Firmanto Kepala Desa Rajeg, Yanto kembali menjabat menjadi Kepala Desa untuk periode ke 2.
Yanto Kepala Desa Rajeg yang baru saja dilantik oleh Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, saat di temui pimpinan Redaksi JURNALISPOS.ID mengucapkan,
Saya berterima kasih kepada para pendukung saya dan warga Desa Rajeg. Yang memberikan kepercayaan lagi kepada saya, untuk memimpin Desa Rajeg yang kedua kalinya. Kedepannya banyak program saya yang tertunda dimasa pandemi ini yang belum selesai.
“Saya berharap kepada warga, BPD, perangkat Desa dan RT, RW mari kita bekerja sama membangun Desa Rajeg, ke arah yang lebih baik lagi. Dan saya akan sekuat tenaga serta pemikiran saya untuk menyelesaikan pekerjaan yang tertunda,” tutur Yanto.
Ditempat yang sama Samsudin warga Kp. Rajeg yang sedang berada di kediaman Yanto mengucapkan selamat, sebagai warga Rajeg saya bangga kepada Lurah Yanto yang kembali memimpin Desa Rajeg, untuk yang ke dua kalinya. Saya berharap dengan masa jabatan Yanto yang periode ke 2 ini, bisa bersinergi dan bisa lebih memperhatikan warga dan peduli terhadap lingkungan.
“Saya juga mengucapkan, selamat kepada pak Yanto atas dilantiknya menjadi kepala Desa Rajeg tadi pagi. Agar kedepannya akan lebih baik lagi,” ucap Samsudin yang akrab di sapa bang Sam ini.(Nean)